Kasus pembajakan account Facebook memang marak sejak dua tahun lalu. Belakangan ini korban yang tertimpa sial kebetulan teman saya, untuk itulah saya buatkan artikel ini untuk membantunya dan juga menolong para “korban” lain yang mengalami nasib serupa.
Berikut ini langkah-langkah yang harus anda lakukan:
1. Coba untuk login ke email anda (email yang anda gunakan untuk login di Facebook)
2. Bila anda masih bisa login, secepatnya (kalau bisa saat itu juga) ganti password email anda.
3. Ganti juga kata kunci (dan jawabannya) yang biasanya ditanyakan bila anda lupa password anda.
4. Coba buka kembali Facebook (www.Facebook.com)
5. Klik link Lupa kata sandi anda (=Forgot password?)
6. Isi formulir yang muncul
• Nama email anda atau nomor telepon anda (yang anda gunakan untuk mendaftar ke Facebook dulu)
• Nama pengguna (User name) anda
• Masukkan nama salah satu teman/keluarga anda (pilih teman/keluarga terdekat yang anda percayai)
• Klik tombol Pencarian
7. Masukkan kedua kata pada kode Captcha pada window yang muncul. Klik Kirim
Facebook akan mengirimkan link/URL untuk mereset password anda via email (ke alamat email yang anda gunakan untuk register)
Setelah account Facebook kembali kedalam “kekuasaan” anda, segera ganti password anda, kalau bisa yang agak panjang dan sulit ditebak.
Agar kejadian serupa tidak berulang sebaiknya:
- Bedakan antara email yang anda gunakan untuk login dengan email yang anda sebarluaskan untuk teman/relasi anda
- Saat berkomunikasi dengan menggunakan media apapun jangan pernah menjawab, atau terpancing untuk menjawab pertanyaan seputar pertanyaan kunci bagi email anda.
- Bila anda login di tempat umum, jangan lupa untuk logout. Setelah logout bersihkan cookies dan cache memory dari browser yang anda gunakan.
Akhir kata semoga artikel ini dapat bermanfaat. Segala pertanyaan seputar artikel ini dapat anda tuliskan pada kotak komentar yang tersedia.
Have a nice day :)